Makanan khas Sumbar yang paling banyak di kenal oleh masyarakat nusantara antara lain yaitu rendang dan sate. Nyatanya, bukan hanya dua makanan ikonik itu saja, tetapi terdapat banyak makanan khas Sumbar lainnya yang tidak kalah lezat dan menarik untuk dicoba.
Berikut ini akan di rangkum terkait lima makanan khas Sumbar yang bisa di coba selain dari rendang dan sate.
1. Lontong Sayur
Makanan khas pertama dari daerah Sumbar yang perlu kamu coba ialah lontong sayur. Makanan ini di hidangkan bersama lauk pelengkap mulai dari kerupuk, sambal, telur, hingga rendang. Lontong sayur khas suku minang ini sudah banyak di temukan di berbagai daerah lain, jadi ketika ingin mencicipi makanan ini, kamu bisa mencobanya langsung tanpa perlu mengunjungi Sumatera Barat.
2. Keripik Sanjai
Makanan khas dari Sumatera Barat berikutnya yang wajib kamu coba yaitu keripik sanjai. Berjenis cemilan, makanan ini juga kerap di jadikan sebagai oleh-oleh setelah pergi melancong ke daerah yang memiliki ibukota Padang itu. Terbuat dari bahan utama singkong, keripik ini memiliki jenis rasa pedas dan juga manis yang di jamin membuat ketagihan.
Bumbu-bumbu yang di butuhkan dalam proses pembuatan keripik sanjai ini ialah bumbu balado. Bumbu inilah yang membuat keripik singkong sanjai memiliki warna merah. Selain itu, bumbu khas dari makanan ini berupa saus yang nantinya akan di balurkan di seluruh keripik sebelum melewati proses di keringkan.
3. Kalio
Sebagian orang mungkin sudah mengenal makanan dengan nama kalio ini. Kalio merupakan rendang yang baru mengalami proses pengolahan setengah jadi. Meskipun sering di salahpahami sebagai rendang oleh orang-orang di luar wilayah Sumbar, namun kenyataannya kedua makanan ini memiliki cita rasa berbeda. Kalio memiliki tekstur yang lebih basah dan warnanya lebih terang apabila di bandingkan dengan makanan rendang. Akan tetapi, kedua makanan ini memiliki cita rasa uniknya tersendiri yang membuat masing- masing makanan wajib di coba.
4. Gulai banak
Makanan khas daerah Sumatera Barat berikutnya yang juga menarik untuk dicoba ialah gulai banak. Yang membuat gulai ini unik dan berbeda dari gulai-gulai lainnya yaitu di lihat dari bahannya. Apabila gulai pada biasanya di buat dari bahan daging sapi maupun ayam, untuk gulai banak ini di buat dari bahan otak sapi. Bagi kamu yang memang nyaman menyantap makanan dengan bahan jeroan, maka kamu bisa mencoba makanan bertekstur lembut ini.
5. Nasi Kapau
Nasi kapau merupakan menu berikutnya yang menjadi makanan wajib di coba khas dari Sumbar. Makanan ini terdiri dari hidangan lengkap mulai dari nasi, lauk gulai Kapau, sambal, hingga paru.